Intel akan merilis chip dual core Atom 330 pada bulan September, dan diiringi dengan peluncuran motherboard D945GCLF2. Motherboard dan chip Intel ini akan ditargetkan untuk user level pemula, dan user yang menginginkan basic home pC, dan kustomisasi point-of-sale terminal. Atom 330 diharapkan memiliki kecepatan 1,6GHz dengan support HyperThreading dalam setiap processor, untuk total empat core virtual, sebagaimana yang dibutuhkan untuk loading sistem operasi.
Total on-die L2 cache adalah 1MB atau 512K per processor, dan chip akan berjalan dalam bus yang berkecepatan 533MHz. Intel mengharapkan chip Atom 330 akan berjalan lebih cepat daripada Atom 230 dalam aplikasi apa saja yang dapat diaplikasikan dengan multiple core.
Sementara motherboard D945GCLF2 hampir sama dengan platform D945GCLF, namun memiliki sedikit perubahan. Secara spesifik, platform D945GCLF2 yang terupdate telah menawarkan gigabit Ethernet dan enam channel HD audio, dari ukuran Ethernet 10/100TX dan 2+2 konfigurasi audio.
Diskusikan berita ini di Diskusi BeritaNET.com
0 comments:
Posting Komentar